Ngaos Menuju Barokah Allah SWT

mediabintang.com,Jakarta-Ngaos, Menuju Berkah Allah swt


mediabintang.com,GunungSindur-Rezqi itu terbagi menjadi dua macam, rezqi yang bersifat dzohiriyah/nampak dan rezqi yang bersifat batiniah/tidak nampak.


Hal itu disampaikan Ustadz Agus Wijaya dalam acara Ngajak Obrolan Syar'i (Ngaos) bertemakan 'Kiat Agar Rezqi Kita Menjadi Berkah' yang dilakukan secara daring oleh PT Sangkuriang Sinergi Insan dan para Qpreneur beberapa waktu lalu.


"Agar rezqi kita menjadi berkah, maka kita wajib mensyukuri apapun rezqinya yang sudah Allah berikan kepada kita ," tutur ustadz Agus Wijaya.


Ujar Ustadz Agus Wijaya lagi, ada lima hal yang bisa kita lakukan, agar rezqi kita menjadi berkah. "Mengharap ridho Allah, memohon ridho dari orang tua, menjaga silaturrahim, memperbanyak sedekah dan memperbanyak istighfar."


Acara Ngaos yang dilakukan pads, Jumat (29/10/2021) ini juga dihadiri, Lintang Delima Jati, CEO PT Sangkuriang Sinergi Insan dan para Qpreneur.


Dalam sambutannya, Lintang Delima Jati mengatakan, "di SangQu bukan hanya berbisnis, tapi juga berusaha menebar manfaat kepada banyak orang, salah satunya dengan adanya acara NGAOS setiap jumat pagi, tausyiah Agana," terang Lintang.


Tambah Lintang Delima Jati lagi terdapat manfaat yang dirasakan dengan keberkahan rezeki.
"Ada Lima manfaat yang dapat kita rasakan dengan keberkahan rezqi yang halal, ketenangan hati, bermanfaat bagi orang banyak, mudah memberikan sedekah, membentuk keluarga yang harmonis ( anak sholih dan sholihah), menjadikan pandai bersyukur," imbuh Lintang Delima Jati


Ngaos atau ngajak obrolan syar'i diadakan setiap Jumat bersama PT Sangkuriang Sinergi Insan, yang beralamat di Gedung Graha Utama, jalan Pasar Minggu no 18, Jakarta Selatan, dalam rangka menjemput keberkahan Allah swt di Jumat barokah.


Ngaos diselenggarakan secara live di TV Sangquvison, di youtube Sangquvision, juga melalui media zoom, dengan harapan bisa diikuti banyak orang dari berbagai daerah.


Para pengisi ceramah adalah ustadz dan ustadzah yang tergabung menjadi anggota PT Sangkuriang Sinergi Insan atau yang biasa disebut para Qpreneur SANGQU.(Risa/red)

TERKAIT